EKSTRAKULIKULER



18 April 2024 10:16:54   null x

KEGIATAN EKSTRAKURIKULER SMK NEGERI 7 KENDAL

Ekstrakurikuler adalah kegiatan non-pelajaran formal yang dilakukan peserta didik sekolah atau universitas, umumnya di luar jam belajar kurikulum standar. SMK Negeri 7 Kendal menyelenggarakan berbagai kegiatan ekstrakurikuler untuk memfasilitasi peserta agar mereka dapat mengembangkan kemampuan, minat, dan bakat yang dimilikinya, baik di bidang olah raga, kerohanian maupun kesenian. Dengan adanya kegiatan ekstrakurikuler  diharapkan dapat mengembangkan dan mempertajam kemampuan siswa yang dapat menunjang kemampuan dalam kehidupan sehari hari/life skill.

Ekstrakurikuler SMK Negeri 7 Kendal diampu oleh tenaga-tenaga professional dari luar dengan dibantu Bapak/Ibu Guru di sekolah. Pelaksanaan Ekstrakurikuler dilakukan 1 kali dalam 1 minggu sesuai peminatan masing-masing siswa.

Beberapa kegiatan ekstrakurikuler di SMK Negeri 7 Kendal diselenggarakan, antara lain :

NO. NAMA EKSTRAKULIKULER DESKRIPSI KEGIATAN FOTO 
1. PRAMUKA Berlatih, Mengadakan Perkemahan, Mengikuti Jambore
2. PALANG MERAH REMAJA (PMR) Pelayanan Unit  Kesehatan Sekolah, Berlatih, Bakti Sosial, Penyuluhan tentang Kesehatan
3. PASKIBRA Berlatih baris berbaris, latihan pengibaran bendera merah putih, latihan fisik dan kedisiplinan.  
4. ROHANI ISLAM  Organisasi yang menghimpun  remaja muslim yang aktif dalam kegiatan keagamaan  untuk  maksud  & tujuan  yang  sama  yaitu   untuk  memajukan  agama  islam  
5. BOLA VOLI Latihan rutin dan ikut pertandingan voli  
6. BADMINTON Latihan rutin dan ikut pertandingan badminton  
7. FUTSAL PUTRA Latihan rutin dan ikut pertandingan Liga Futsal  
8. WEB DESIGN Berlatih mendesign WEB, mengikuti lomba  
9. SR CLUB Safety Riding CLub yakni berlatih mengenai Keamanan Berkendara  
10. OTOMOTIF CLUB Berlatih sekaligus praktik tentang dunia Otomotif  

 

Populer